Search
Close this search box.

Cara Menghapus File Lainnya di Xiaomi Agar Hemat Penyimpanan

Bagi kamu pengguna Handphone Xiaomi, mungkin pernah mengalami kendala dimana memori internal hampir habis padahal tidak merasa menyimpan banyak file? Hal seperti itu cukup sering dialami termasuk oleh admin pribadi.

Lalu Kenapa penyimpanan penuh padahal aplikasi sedikit di HP Xiaomi? selain karena menyimpan banyak file mulai dari video, foto maupun file lain. Memori habis di HP Xiaomi juga bisa disebabkan karena penuhnya File Lainnya (Other File).

Memori internal jika penuh memang sangat meresahkan karena Kalau itu terjadi, tentu saja kita tidak akan bisa menginstall aplikasi lain dan susah menyimpan file lagi.

Awalnya admin pribadi tidak tahu maksud file lainnya di HP Xiaomi itu apa, yang jelas, inilah yang membuat memori HP jadi penuh karena saya pernah mengalaminya.

Waktu itu di HP Baru yang aplikasinya masih sedikit dan file juga tidak besar sama sekali tapi memori sudah penuh. Nah setelah admin cek di file manager, ternyata yang paling besar dan membuat memori penuh itu bukan file video, aplikasi maupun gambar, melainkan file lainnya!.

Apa yang dimaksud file lainnya di Xiaomi?

Apa yang dimaksud file lainnya di Xiaomi

Mengenai pengertian file lainnya Xiaomi, Pada intinya yaitu file yang berisi data yang kurang penting seperti file sampah (cache) aplikasi sehingga jika sudah menumpuk akan membuat memori internal penuh.

Terkait file lainnya Xiaomi, cukup banyak yang belum tahu Apakah bisa menghapus file lainnya di Xiaomi? Jawabannya bisa banget dan ternyata mudah untuk dilakukan. Cara di bawah ini bisa untuk HP Xiaomi semua seri dan semua versi MIUI.

Cara Menghapus File Lainnya di Xiaomi Tanpa Aplikasi

Untuk menghapus file lainnya ini ada sedikit perbedaan dengan menghapus file baisa seperti misalnya jika data seperti foto dan video, kita bisa menghapusnya via file manager langsung, namun untuk file lainnya bukan begitu karena saat kita klik menu file lainnya, di dalamnya tidak terbuka apa-apa, padahal kalau pas kita klik file gambar misalnya, ya nanti akan terbuka file kumpulan gambarnya dimana kita bisa menghapus beberapa gambar untuk membuat slot memori kembali longgar.

Namun Tenang saja, kamu tidak perlu menginstall aplikasi menghapus file lainnya di xiaomi juga kok.

  1. Masuk ke menu setelan atau pengaturan HP Xiaomi
  2. Setelah itu scroll kebawah dan pilih menu Aplikasi Terinstall.
  3. Silakan cari browser Google Chrome dan klik aplikasi tersebut.

Kenapa musti Chrome? Karena biasanya aplikasi inilah yang paling banyak memakan space memori dan membuat file lainnya jadi menumpuk.

Oke kita lanjutkan, jika sudah diklik nantinya akan muncul informasi seperti berikut ini:

Cara Menghapus File Lainnya di Xiaomi Tanpa Aplikasi

Lihat pada bagian penyimpanan, biasanya kalau memori internal HP Xiaomi kita sudah penuh, itu dikarenakan file lainnya yang ukurannya besar dan untuk menghapus file lainnya, kita perlu membersihkan cache aplikasi seperti di google chrome ini.

Disitu terlihat penyimpanan 233 MB, sebelumnya itu mencapai 6GBan kalau tidak salah, itu setelah saya hapus cache jadi segitu.

  1. Bersihkan cachenya dengan cara klik Hapus Data
  2. Kemudian klik bersihkan cache dan OK,
  3. Terakhir, klik hapus data lagi dan pilih kelola ruang. Lalu pilih hapus semua data atau kosongkan ruang.

Perlu diketahui, dengan menghapus cache atau data aplikasi google chrome jelas nantinya data browsing sebelumnya akan hilang seperti history dan lainnya. Untuk password akan tetap tersimpan.

Baca juga artikel terkait lainnya:

Bagi kamu yang sudah mencoba cara di atas namun tetap saja masih terkendala dan tidak tahu Kenapa file lainnya tidak bisa dihapus? bisa komentar di bawah ya agar bisa diskusi lebih lanjut.

Tinggalkan komentar