Search
Close this search box.

Apa itu Anonymox For UC Browser dan Cara Installnya?

Anonymox For UC Browser – Sudah tahu apa itu Anonymox? Ya, ini merupakan salah satu ekstensi yang sering ada saat kita sedang berselancar di Internet. Singkatnya, ini merupakan ekstensi dimana apabila kita menginstallnya, kita bisa membuka situs yang diblokir internet positif sekalipun. Biasanya pengguna Browser Google Chrome dan Mozilla Firefox yang sering menggunakannya. Namun selain 2 browser tadi, UC Browser merupakan salah satu yang terpopuler saat ini terutama di kalangan pengguna mobile terutama android.

UC Browser memiliki banyak kelebihan dibanding browser yang lain seperti akses internet dengan cepat, iklan minim dan ukuran aplikasinya ringan sehingga tidak memberatkan saat dijalankan di smartphone android karena seperti yang kita ketahui, kebanyakan aplikasi browser itu memiliki ukuran besar sehingga berat saat dijalankan.

anonymox for uc browser

Apa itu anonymox for uc browser? Ya mungkin bagi kalian yang baru memakai UC Browser baru tahu kalau ekstensi browser anonymox itu bisa diinstall di UC Browser kan? Oke langsung saja berikut ini ulasan dan cara install ekstensi tersebut.

Tentu saja admin harap cara ini tidak digunakan untuk hal yang tidak benar karena admin pribadi biasanya memakai Anonymox for uc browser hanya untuk membuka situs anime atau download game yang diblokir.

Kelebihan Anonymox UC Browser

Anonymox sendiri kini juga dibuat oleh UC Browser untuk kebutuhan para penggunanya yang sering berselancar di internet. Jika memakai ekstensi ini, nantinya IP Address kalian akan berubah tergantung server yang dipilih sehingga anti terhadap pemblokiran situs dari Indonesia.

Dan ada beberapa kelebihan Anonymox for UC Browser, diantara lain :

  • Membuat pengguna menjadi lebih leluasa mengakses internet dengan bebas tanpa terkena internet positif.
  • Bisa mengubah IP Address kita saat sedang berselancar di Internet.
  • Ukuran ringan, tidak memberatkan browser.

Kekurangan Anonymox For UC Browser

Ada kelebihan tentunya ada kekurangan juga, anonymox for uc browser memiliki beberapa kelemahan diantara lain :

  • Karena ini VPN, jadi kemungkinan kalian tidak bisa mengakses beberapa situs web yang memblokir pengguna VPN. Beberapa situs ternama di Indonesia memblokir pengguna yang mengakses web mereka dengan VPN.
  • Privasi saat berselancar di internet kurang terjaga, ya ini risiko yang selalu ada jika kita memakai VPN.
  • Jika server yang dipilih anonymox lelet, maka koneksi internet kalian pun akan terganggu.

Cara Install Add On Anonymox FOR Uc Browser.

Langsung saja berikut ini tutorial bagaimana instalasi ekstensi anonymox di UC Browser, simak baik-baik ya.

  1. Silakan buka Aplikasi UC Browser kalian di hp ataupun laptop.
  2. Kemudian download ekstensi atau plugin anonymox dengan mengetikan di google anonymox uc browser.
  3. Setelah itu langsung saja download dan install, ukurannya berapa KB saja jadi tidak berat.
  4. Setelah terinstall maka akan muncul ekstensi pada bagian Settings Browser->More Tools dan klik menu Ekstensi.
  5. Cari anonymox dan aktifkan ekstensi tersebut.

Konten lainnya seputar UC Browser:

Itulah aplikasi anonymox for uc browser, seperti kata admin sebelumnya. Pastikan kalian menggunakan aplikasi ini untuk tujuan yang baik saja, jangan membuka situs web suparno dan sejenisnya, karena admin pribadi biasanya memakai untuk buka web download aplikasi dan anime yang kadang diblokir terkena internet positif.

Tinggalkan komentar