Search
Close this search box.

Cara Menyembunyikan Komentar Saat Nonton Live TikTok, Terbaru!

DIGITALPERS.ID – Suka dan sering nonton live di TikTok untuk menyaksikan akun kesayangan kamu yang sedang live? Jika begitu, mungkin kamu merasa Saat menonton live di TikTok, satu hal yang sangat mengganggu yaitu munculnya baris komentar karena menutupi hampir sebagian layar.

Meskipun bagi sebagian orang fitur itulah yang membuat nonton live di Tiktok menjadi menarik karena bisa lihat komentar penonton lain dan bisa saling berinteraksi.

Namun pada dasarnya sih lebih mengganggu (untuk sebagian orang), karena meskipun lihat komentar, toh komentarnya bergulir cepet banget dan hampir gak kebaca juga, jadi tidak heran jika sebagian orang akan lebih suka untuk nonton live tiktok tanpa melihat komentar bertumpuk di layar dan fokus menonton yang live saja.

TikTok sendiri saat ini menjadi salah satu platform yang sangat disukai untuk kebutuhan live streaming dengan fitur yang menarik, akun yang live tiktok juga bisa mendapatkan pundi-pundi rupiah dari mengadakan live di TikTok sehingga tidak heran jika live Tiktok sangat diminati baik oleh content creator maupun penonton.

Nah! lalu adakah cara untuk menonaktifkan komentar bergulir di live tiktok? tentunya ada ya.

Cara Menghilangkan Komentar Saat Nonton Live di Tiktok

Kali ini admin akan memberikan tips nonton live dengan nikmat tanpa terhalang komentar netizen haha, karena di TikTok sendiri tidak ada muncul tombol untuk sembunyikan komentar sehingga banyak pengguna yang belum tahu akan hal ini.

Lalu bagaimana cara untuk menyembunyikan komentar bergulir di live tiktok?

Untuk caranya sangat mudah yaitu saat live sedang berjalan, silakan geser (swipe) layar dari arah kiri layar ke arah kanan layar menggunakan jari kesayangan kamu, sama seperti kita saat menonton story IG, untuk geser ke story dari akun 1 ke akun lain kan kita swipe dari arah kanan ke kiri? nah kalau untuk menonaktifkan komentar saat nonton live tiktok itu kebalikannya, dari kiri ke kanan.

Dengan begitu, kamu bisa menonton live tiktok dengan tampilan full 1 layar pada si akun tiktok yang lagi live tanpa ada komentar yang sangat mengganggu, kan yang kita tonton emang yang live kan? bukan komentar dari banyak orang dan justru mengganggu tampilan.

Jangan khawatir, setelah kita melakukan itu dan ternyata ingin sesekali melihat komentar, kamu tinggal balik swipe layar lagi dari arah kanan ke kiri, nanti komentar bisa muncul lagi kok.

Kalau admin pribadi lebih suka dengan tidak melihat komentar, kalaupun ingin melihat ya paling sesekali saja jadi benar-benar terasa nonton live tiktoknya dengan fokus pada yang live saja, hehe.

Info Tambahan:

Begitulah cara menghilangkan atau menyembunyikan komentar saat nonton live di TikTok, semoga bisa bermanfaat ya.

Tinggalkan komentar